REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Siapa tak kenal Big Bang? Sebuah grup penyanyi pria Korea Selatan yang namanya sudah terdengar hingga ke Benua Amerika. Penghargaan dan keberhasilan penjualan album membuktikan keberadaannya sebagai simbol dari musik Korea.
Pada Desemeber nanti, grup yang berada pada naungan agensi YG Entertainment ini akan merilis album barunya. Belum lama ini, salah perwakilan YG juga telah membocorkan ihwal album dari lima penyanyi itu. Album Made setidaknya akan berisi dua lagu baru dan telah difilmkan dalam bentuk video musik. Hasil jerih payah Big Bang ini pun sangat memuaskan dalam pandangan agensi.
Bersamaan dengan lagu baru, Made juga akan diisi dengan lagu sebelumya. Beberapa di antaranya, seperti 'Loser', 'Bae bae', 'Bang Bang Bang' dan 'We Like to Party'. Bahkan, beberapa lagu lama lainya akan mengisi album itu.
Album terbaru ini sekaligus menjadi perayaan ulang tahun Big Bang yang kesepuluh. Seperti dikutip Allkpop, Kamis (24/11), ini juga bakal menjadi album terakhir T.O.P sebelum melaksanakan Wajib Militer (Wamil). Seperti diketahui, personil T.O.P akan melakukan tugas negara pada Februari mendatang.