REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Survei Indikator yang digawangi Burhanuddi Muhtadi menemukan lebih banyak responden yang meyakini demonstrasi pada 4 November lalu murni oleh umat Islam.
Mereka yang menilai itu sebanyak 45 persen. Sementara yang menilai demonstran disusupi kepentingan politik tertentu sebanyak 35 persen dan yang tak tahu 21 persen.
"Lebih banyak yang menilai demonstrasi 4 November murni oleh umat Islam, banyak pula yang menilai disusupi," tulis Indikator dalam laporannya, Kamis (24/11).
Demonstrasi menuntut Ahok diadili pada 4 November lalu berlangsung damai. Demonstrasi diikuti ratusan ribu orang bahkan ada yang menyebut lebih dari 1 juta orang. Mereka meminta agar Ahok diadili dalam kasus penistaan agama.
Presiden Jokowi dalam pidatonya menyebut ada aktor politik dalam kericuhan aksi pada 4 November lalu. Namun hingga kini Presiden tak juga menyebutkan aktor dimaksud.
Baca juga, Andi Arief Ungkap Laporan Konsultan ke Jokowi Soal Demo 4 November.