Selasa 06 Dec 2016 05:43 WIB

Jejak Perjalanan Ibnu Battuta

Rep: Marniati/ Red: Agung Sasongko
Perjalanan Ibnu Batuta, Ilustrasi
Foto: ytimg.com
Perjalanan Ibnu Batuta, Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Ibnu Battuta memulai perjalanan pada Juni 1325, saat berusia 20 tahun. Ia meninggalkan kampung halamanya untuk melaksanakan ibadah haji ke Makkah. Perjalanan menuju Makkah menghabiskan waktu selama 16 bulan. Ia berkata tidak akan mengujungi Maroko dalam waktu 24 tahun mendatang.

Dalam perjalanan menuju Makkah ini, Ibnu Battuta mengunjungi Afrika Utara, Mesir, Palestina, dan Suriah. Selesai melaksanakan ibadah haji pertama pada 1326, Ibnu Battuta mengelilingi Irak dan Persia.

(Baca: Awal Mula Perjalanan Ibnu Battuta Dibukukan)