Jumat 09 Dec 2016 23:25 WIB

Alfamart Serahkan Bantuan untuk Korban Gempa Aceh

Alfamart menyerahkan bantuan secara simbolis bersama Menteri Sosial RI, Khofifah Indar Parawansa, di posko Pidie, Masjid Istiqomah, Jumat (9/12).
Foto: Alfamart
Alfamart menyerahkan bantuan secara simbolis bersama Menteri Sosial RI, Khofifah Indar Parawansa, di posko Pidie, Masjid Istiqomah, Jumat (9/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk selaku pemilik ritel Alfamart juga menggelar Peduli Gempa Aceh tepatnya di Kabupaten Pidie Jaya, Aceh, Rabu (7/12). Alfamart memberikan aneka bantuan mulai dari "family kit" hingga paket bantuan pangan.

Selain bantuan 200 paket keluarga, perusahaan ritel ini juga menyalurkan bantuan yang dihimpun dari donasi konsumen Alfamart Alfamidi berupa 100 paket bantuan pangan, 500 paket kebersihan, serta 250 paket perlengkapan sekolah. Paket perlengkapan sekolah berupa alat tulis, tas, dan seragam sekolah untuk siswa sekolah dasar dan menengah pertama. Bantuan yang dikirim melalui jalur darat dan menempuh waktu 10 jam perjalanan tersebut, diserahkan secara simbolis bersama Menteri Sosial RI, Khofifah Indar Parawansa, di posko Pidie, Masjid Istiqomah, Jumat (9/12).

"Ini merupakan wujud kepedulian kami kepada masyarakat yang membutuhkan, khususnya bagi saudara-saudara kami di Serambi Mekkah yang tengah berduka pasca dilanda bencana. Semoga bantuan yang disalurkan, bisa sedikit meringankan beban yang ada," ujar Corporate Affairs Director PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk, Solihin.

Selain berbagai paket bantuan, kata Solihin, pihaknya juga turut membantu sebuah mobil ambulan dari hasil donasi konsumen Alfamart Alfamidi yang telah beroperasi di PMI Binjai sejak pertengahan 2016, turut diperbantukan ke wilayah Pidie Jaya selama masa tanggap darurat.

Solihin menjelaskan, perusahaan mengajak konsumennya berpartisipasi dalam beragam aksi kemanusiaan, salah satunya disalurkan dalam bentuk paket bantuan pangan melalui program Satu Hati Berbagi untuk Indonesia, penyediaan hygiene kit dan mobil ambulans melalui program Alfamart Care, serta paket perlengkapan sekolah melalui program Aku Siap Sekolah.

"Dana terhimpun dikelola oleh yayasan kredibel untuk disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan, khususnya untuk wilayah yang terdampak bencana. Terkait izin dan pengawasan, seluruhnya langsung di bawah Kementerian Sosial," kata Solihin.

Branch Manager Alfamart Medan, Daru Harjanto menjelaskan, selain sebagai wujud kepedulian perusahaan di bidang sosial, bantuan ini juga merupakan bentuk sinergi perusahaan swasta, yayasan sosial, dan pemerintah dalam membantu masyarakat sekitar yang membutuhkan.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement