Sabtu 10 Dec 2016 18:18 WIB

ASN Depok Galang Dana Peduli Gempa Aceh

Rep: Rusdy Nurdiansyah / Red: Karta Raharja Ucu
Anak-anak pengungsi korban gempa bermain sambil menyanyi bersama Kaka Seto di pengungsian, Pidie jaya, NAD, Jumat (9/12).
Foto: Republika/ Wihdan Hidayat
Anak-anak pengungsi korban gempa bermain sambil menyanyi bersama Kaka Seto di pengungsian, Pidie jaya, NAD, Jumat (9/12).

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Pemerintah Kota (Pemkot) Depok menggalang dana kepedulian bencana gempa bumi di Pidie Jaya, Aceh. Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) Kota Depok mengumpulkan dana kemanusiaan melalui kotak yang telah disiapkan oleh Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kota Depok.

Wakil Wali Kota Depok, Pradi Supriatna, yang juga ikut berpartisipasi membawa keliling kotak peduli Aceh selain juga mengajak semua yang hadir turut mendoakan saudara-saudara di Aceh yang terkena musibah agar diberi ketabahan, kesabaran, dan kekuatan. "Bencana gempa Aceh sungguh menggugah sisi kemanusiaan kita, silakan kepada para ASN jangan segan-segan dan ragu untuk bantu saudara-saudara kita yang sedang tertimpa bencana di Aceh," ucap Pradi seisai melepas Lomba Gerak Jalan di Balaikota Depok, Sabtu (10/12).

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Sosial (Disnakersos) Kota Depok, Diah Sadiah, mengungkapkan hasil dana yang terkumpul yakni sebesar Rp 9.351.400. "Dana kemanusiaan yang didapat ini akan dimasukan ke rekening Satuan Pelaksanaan Penanggulangan Bencana (Satlak PB) Kota Depok selanjutnya akan disatukan dengan dana-dana bantuan gempa Aceh lainnya untuk kemudian disalurkan ke korban bencana gempa Aceh," kata dia.

Diah mengutarakan pihaknya masih membuka dana peduli Aceh. "Bagi ASN Depok yang ingin memberikan sumbangannya bisa langsung menyerahkan ke Satlak PB Kota Depok," ujar dia.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement