REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD menyebutkan, mantan Menteri Keuangan era Kabinet Pembangunan VI, Mar'ie Muhammad adalah sosok yang konsisten. Konsistensi yang dimaksud Mahfud adalah, hingga akhir hayatnya, Mar'ie Muhammad selalu memgingatkan agar anggota HMI agar bisa menjaga Bangsa Indonesia.
"Kalau konsistensinya, jelas sampai akhir hayat beliau masih sering ke rumah saya dan bertemu dengan pengurus KAHMI, memberi nasihat suapaya dijagalah negara ini," kata Mahfud kepada Republika.co.id, Ahad (11/12).
Mahfud menjelaskan, Mar'ie Muhammad selalu mengharapkan, para kader HMI bisa menjaga Bangsa Indonesia dan tidak mengotorinya dengan korupsi. Almarhum juga selalu mengingatkan, agar para kader HMI selalu bersyukur, karena bisa hidup di negara yang kaya.
"Beliau selalu mengatakan, kita harus mensyukuri punya negara seperti ini, kaya dan kita hidup di dalam negara merdeka. Tolong dijaga jangan dikotori dengan korupsi," terang Mahfud.
Seperti diketahui, mantan Menteri Keuangan era Kabinet Pembangunan VI, Mar'ie Muhammad tutup usia, Ahad (11/12) dini hati. Sebelum meninggal, Mar'ie menjalani perawatan terlebih dahulu di RS Pusat Otak Nasional.