Jumat 16 Dec 2016 07:30 WIB

Lagi, Israel Menangkap Seorang Wanita Palestina di Tepi Barat

Tentara Israel menahan seorang wanita Palestina.
Foto: AP/Majdi Mohammed
Tentara Israel menahan seorang wanita Palestina.

REPUBLIKA.CO.ID, TEPI BARAT -- seorang wanita Palestina ditangkap oleh tentara Israel setelah melakukan aksi perlawanan di utara kota al-Quds, Tepi Barat. Wanita ini diketahui telah melakukan aksi tabarak mobil dan aksinya langsung dihentikan oleh pasukan penjaga Israel yang berada tidak jauh dari lokasi kejadian.

Dalam kejadian ini, seperti dilansir suarapalestina.id,  tidak terdapat korban jiwa. Ini dikarenakan polisi Israel langsung menghadang pelaku dan membawa ke pos polisi terdekat.

Tidak hanya kali ini, upaya perlawanan individu yang dilakukan oleh warga Palestina yang tinggal di Tepi Barat ini kerap terjadi setelah Israel melakukan tindak kekerasan dan tekanan terhadap warga sipil baik itu di Tepi Barat dan Kota al-Quds.

Sebelumnya, aliansi tahanan sipil Palestina menggelar aksi dukungan dari 12 negara asing dalam rangka “Hari tahanan politik Internasional” yang dirayakan Kamis (15/12). Aksi ini pun sekaligus memeringati perayaan hari Hak Asasi Manusia Internasional yang akan berlangsung 10 Januari yang akan datang.

Perayaan penting ini akan berlangsung bersama puluhan lembaga non pemerintah baik dari dalam dan luar negeri. Termasuk dari luar negeri adalah  Spanyol, Amerika Serikat, Brazil, Argentina, Kolombia, Jepang, Meksiko, Kanada, Perancis, Afrika Selatan, Kuba, dan Chili.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement