Sabtu 17 Dec 2016 11:10 WIB

Lilipaly Berharap Tradisi Dua Gol Indonesia Kembali Terjadi Malam Ini

Rep: Rahayu Subekti/ Red: Hazliansyah
Gelandang timnas Indonesia, Stefano Lilipaly merayakan golnya ke gawang Vietnam pada laga semifinal Piala AFF 2016, di stadion My Dinh, Rabu (7/12). Indonesia lolos ke babak final.
Foto: EPA/Luong Thai Linh
Gelandang timnas Indonesia, Stefano Lilipaly merayakan golnya ke gawang Vietnam pada laga semifinal Piala AFF 2016, di stadion My Dinh, Rabu (7/12). Indonesia lolos ke babak final.

REPUBLIKA.CO.ID, BANGKOK -- Gelandang Tim Nasional (Timnas) Indonesia Stefano Lilipaly percaya diri untuk menghadapi Thailand malam ini, Sabtu (17/12) di Stadion Rajamangala, Bangkok. Indonesia bertanding dengan penuh semangat dan bekal kemenangan 2-1 pada leg pertama di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor.

"Tapi kita tidak bisa meremehkan Thailand. Mereka adalah tim terbaik di Asia Tenggara," kata Stefano seperti dikutip dari Fox Sport Asia.

Indonesia dikatakanya memiliki kesempatan besar untuk menjadi juara Piala AFF 2016. Lilipaly berharap skuat Garuda bisa mencetak dua gol malam ini.

“Kami telah mencetak dua gol di setiap pertandingan. Mudah-mudahan kami bisa mengulangi performa itu, mencetak dua gol untuk membawa pulang gelar (juara Piala AFF 2016),” ujar Stefano.

Keyakinan Stefano juga terlihat dari unggahan foto pada akun Instagram pribadinya hari ini. Dia mengunggah foto piala AFF 2016 sebagai motivasi untuk skuat Garuda memenagkan pertandingan malam ini.

"Ayo bawa piala ini ke rumah (Indonesia)," tulis Stefano.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement