REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella mengatakan saat ini semua tim di Italia bernafsu mengalahkan Juventus. Hal itu terjadi karena menurut Montella I Bianconeri sedang berada di level tertinggi yang membaut mereka selalu sulit dikalahkan.
“Logis jika semua tim memusuhi Juventus. Tapi saya dan Milan tak pernah tergabung dalam barisan pembenci Juventus,” kata Montella, dikutip dari Football Italia, Senin (19/12).
Montella menampik pengalamannya yang pernah membela AS Roma dan Fiorentina dianggap ia tertular virus anti Juve. I Lupi dan La Viola memang diketahui sebagai dua tim yang punya dendam tersendiri terhadap La Vecchia Signora.
“Saya hanya mengganggap Juventus musuh di lapangan. Milan pun demikian,” ujar Montella.
Pekan ini, tepatnya Jumat (23/12) di Doha, Qatar, Montella akan berhadapan dengan Juventus. Pertandingan kali ini untuk memperebutkan Piala Super Italia. Milan berhak tampil karena keluar sebagai runner up Copa Italia musim lalu. Sementara Juventus karena menjadi juara Serie-A. Pertemuan pertama kedua tim musim ini berakhir dengan kemenangan I Rossoneri di San Siro dengan skor 1-0.
Membandingkan kualitas Milan dan Juventus musim ini, pelatih berusia 42 tahun tersebut realistis. Ia menilai Juventus lebih baik dalam organisasi permainan. Pelatih Massimilano Allegri kata dia dapat leluasa menentukan pemain karena materi yang dimiliki Juventus juga bagus dari pemain inti sampai pemain cadangan.
“Juventus tim yang lengkap. Permainan mereka sangat terorganisir,” ucap Montella.