Senin 26 Dec 2016 14:39 WIB

Atiqah Hasiholan Jalani Diet Golongan Darah

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Andi Nur Aminah
Atiqah Hasiholan
Foto: Shelbi Asrianti/Republika
Atiqah Hasiholan

REPUBLIKA.CO.ID, Mau tahu rahasia Atiqah Hasiholan untuk selalu tampak sehat dan cantik? Aktris 34 tahun itu ternyata menjalani diet golongan darah selama beberapa tahun belakangan.

Hal itu diungkap Atiqah saat ekshibisi "Sehat dan Cantik Bersama Kimia Farma" yang berlangsung di Trans Studio Mall Bandung, Jumat hingga Ahad lalu. Atiqah yang bergolongan darah A menerapkan diet khusus tersebut sesuai arahan dari dokter.

"Salah satunya, diet golongan darah A itu enggak boleh makan daging jadi saya berusaha mengurangi konsumsi daging, termasuk susu," kata Atiqah yang didapuk sebagai duta merek baru produk kosmetika Venus dari Kimia Farma.

Selain itu, Atiqah punya kebiasaan hanya makan buah pada pagi hari. Berbagai macam buah potong ia campurkan dalam satu piring yang disebutnya seperti rujak tanpa bumbu.

Akan tetapi, pemeran film Wonderful Life tersebut mengatakan tak bisa jauh dari nasi putih. Walaupun nasi merah disebut sebagai pilihan ideal, Atiqah tetap memilih makan nasi putih yang disebutnya sangat nikmat meski dalam porsi secukupnya.

Pola makan itu ia imbangi dengan olahraga dan istirahat cukup untuk menunjang kebugaran fisik. Pada jeda syuting dan segudang kegiatan lain, misalnya, Atiqah selalu menyempatkan beberapa jam jogging, sekali dalam sepekan.

"Kalau pola tidur diusahakan panjang. Idealnya memang delapan jam tapi enggak pernah kesampaian jadi kalau ada waktu istirahat saya sempatkan tidur siang," ujar almamater Monash University itu.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement