Senin 26 Dec 2016 17:54 WIB

Dinas Pariwisata Dorong Wisata Halal Sumbar Penuhi Standar Internasional

Rep: Retno Wulandhari/ Red: Irwan Kelana
Masakan Padang. Sumatera Barat merupakan pemenang World Halal Tourism Award 2016, antara lain untuk kategori World’s Best Halal Culinary Destination.
Masakan Padang. Sumatera Barat merupakan pemenang World Halal Tourism Award 2016, antara lain untuk kategori World’s Best Halal Culinary Destination.

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG – Dinas Pariwisata Sumatera Barat (Sumbar) mendorong wisata halalnya untuk memenuhi standar internasional. Hal ini sejalan dengan capaian Sumbar yang berhasil memenangkan tiga kategori dari 12 kategori yang dimenangkan Indonesia dalam World Halal Tourism Award (WTHA) 2016.

Dalam WHTA 2016 yang diumumkan hasilny awal Desember 2016, Sumbar berhasil merebut tiga kategori kemenangan.  Ketiga kaegori itu adalah World’s Best Halal Tour Operator  (Ero Tour), World’s Best Halal Destination, dan World’s Best Halal Culinary Destination.

Menurut Kepala Dinas Pariwisata Sumbar Didit Permadi, penghargaan ini sebagai modal keyakinan untuk mengembangkan potensi wisata halal Sumbar menjadi lebih baik lagi.

“Halal ini sebetulnya sudah mengakar dengan budaya dan adat-istiadat masyarakat Sumbar meskipun secara kepariwisataan belum terkemas dengan baik. Dengan mendorong Sumbar memenuhi standar wisata halal internasional, sertifikasi menjadi sebuah keharusan untuk dipenuhi,” kata Didit saat dihubungi Republika.co.id, Senin (19/12).