Kamis 29 Dec 2016 11:36 WIB

Kepala Sekolah dan Teman Sekolah Jenguk Zanette di Rumah Sakit

Rep: Singgih Wiryono/ Red: Bilal Ramadhan
Korban selamat dalam kasus pembunuhan Pulomas Zanette Kalila (kedua kiri) menabur bunga di pusara makam kakaknya Dianita Gemma Dzalfayla yang menjadi korban tewas dalam kasus itu di TPU Tanah Kusir, Jakarta, Rabu (28/12).
Foto: Antara/Muhammad Adimaja
Korban selamat dalam kasus pembunuhan Pulomas Zanette Kalila (kedua kiri) menabur bunga di pusara makam kakaknya Dianita Gemma Dzalfayla yang menjadi korban tewas dalam kasus itu di TPU Tanah Kusir, Jakarta, Rabu (28/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Sekolah SMP Bakti Mulia, Masdiko Indra dan siswa-siswanya menjenguk korban perampokan, Zanette Kalila. Zanette adalah salah satu korban yang bersekolah di SMP Bakti Mulia.

"Kami tidak banyak berkomunikasi tadi, Zanette ingin (masuk) sekolah cepat, pakai seragamnnya, bukunya disiapkan," ujar Masdiko saat ditemui setelah kunjungannya ke Zanette, Kamis (29/12).

Masdiko berkunjung bersama beberapa guru SMP Bakti Mulia beserta perwakilan dari SMA Bakti Mulia tempat Diona, kakak dari Zanette yang menjadi korban tewas pernah bersekolah di sana.

"Kami ikut berbela sungkawa kepada orang tua dan juga keluarga, mudah-mudahan diberikan kekuatan lahir dan batin, dan semoga amal almarhum dan almarhumah diterima di sisi Allah," ujarnya.

Vita, salah seorang teman kelas Zanette juga ikut dalam kunjungan tersebut. Vita menjelaskan Zanette adalah anak yang ceria. "Lucu, baik, ceria, semoga cepet sembuh dan cepat sehat," ujarnya.

Vita menjelaskan, teman-teman kelasnya sempat berkomunikasi dengan Zanette selama Zanette berada di Rumah Sakit. "Hapenya off, kita chat lewat Instagram, lewat HP ibunya," ujarnya lagi.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement