REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Oesman Sapta Odang (Oso) mengaku masih mencari sosok yang tepat sebagai sekretaris jenderal (Sekjen) partai yang dipimpinnya. Oso mengatakan akan berkonsultasi dengan Wiranto selaku Ketua Dewan Pembina Partai Hanura, terkait siapa saja yang pantas menjadi Sekjen.
"Dari saya, saya belum lihat. Saya mesti lihat dulu data-data semua. Tidak bisa dengar cerita orang itu bagus terus kita angkat. Nanti tentu konsultasi dengan dewan pembina dan tokoh hanura yang selama ini sudah berjuang," ujarnya di Kalimantan, Kamis (29/12).
Dalam aturan Partai Hanura, susunan pengurus baru harus rampung satu bulan usai terpilihnya ketua umum baru. Menanggapi hal tersebut, Oso mengatakan kemungkinan setelah pertemuan Hanura di Bali, susunan pengurus bisa dirampiungkan.
"Dalam pertemuan itu akan ada evaluasi penguatan organisasi. Saya lebih banyak dengar masukan dari Pak Wiranto sebagai mantan ketum," kata pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua MPR itu.
Sebelumnya, Partai Hanura segera menyusun kepengurusan baru setelah Oso terpilih sebagai ketua umum. Ketua dewan pembina partai oranye, Wiranto dipercaya sebagai ketua formaturnya. Kemudian, lanjut Oso semuanya memiliki peluang untuk menjadi Sekjen, termasuk orang-orang Dewan Perwakilan Daerah (DPD) yang dibawanya.
"Karakter partai butuhkan orang seperti apa untuk duduk di Kesekjenan," ucapnya.