Jumat 30 Dec 2016 17:07 WIB

Perang Jawa dan Jihad Pangeran Diponegoro

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Agung Sasongko
Pangeran Diponegoro
Foto: Dok Republika
Pangeran Diponegoro

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bendara Pengeran Harya Dipanegara atau lebih dikenal sebagai Pangeran Diponegoro, adalah salah satu tokoh yang menjadi pahlawan nasional Indonesia. Ia dikenang berkat jasa dan kegigihannya berperang  melawan pemerintah Hindia-Belanda pada tahun 1825 - 1830. Perang yang tercatat sebagai pertempuran dengan korban paling besar dalam sejarah Indonesia itu dikenal pula dengan sebutan perang Diponegoro atau perang Jawa.

Pangeran Diponegoro lahir pada 11 November 1785 di Yogyakarta. Ia adalah putra pertama dari Hamengkubuwana III, yang pada saat itu menjabat sebagai raja ketiga di Kesultanan Yogyakarta. Sedangkan, ibunya bernama R.A. Mangkarawati, seorang garwa ampeyan (istri selir) yang berasal dari Pacitan.