Sabtu 31 Dec 2016 19:48 WIB

Warga Bandung Pilih Ikut Muhasabah Republika Rayakan Pergantian Tahun

Rep: Zuli Istiqomah/ Red: Andi Nur Aminah
Muhasabah Akhir Tahun Republika di Masjid Pusdai, Kota Bandung, Sabtu (31/12).
Foto: Zuli Istiqomah/Republika
Muhasabah Akhir Tahun Republika di Masjid Pusdai, Kota Bandung, Sabtu (31/12).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Republika menggelar Muhasabah Akhir Tahun sebagai momen merayakan pergantian tahun. Salah satunya diselenggarakan di Masjid Pusdai Jawa Barat, Jalan Diponegero, Kota Bandung, Sabtu (31/12).

Menjelang Maghrib, masyarakat sekitar Bandung sudah mulai mendatangi Masjid Pusdai untuk mengikuti Muhasabah Republika. Sriwatie, warga Cileunyi Kabupaten Bandung mengaku lebih memilih merayakan tahun baru dengan bermuhasabah. Dibanding bersenang-senang merayakan di luar rumah. "Mending ikut Muhasabah di masjid daripada di luar enggak ada manfaatnya, hura-hura saja," kata Sri kepada Republika.co.id.

Sri menilai dengan mengikuti Muhasabah justru banyak manfaat positif yang didapat. Salah satunya ilmu yang akan disampaikan lewat penceramah yang mengisi acara.

Selain itu, ia mengatakan bisa saling bersilaturahim dengan peserta muhasabah lainnya yang juga hadir. Wanita berusia 52 tahun ini datang sendiri karena mengetahui info-info di masjid dan spanduk yang dipasang.

Sementara Ilmi (34) warga Kota Bandung datang bersama lima orang rekan pengajiannya. Ilmi mengaku ingin menghabiskan pergantian tahun yang lebih bermanfaat. "Lebih manfaat di masjid, dapat ilmu dunia dapat ilmu akhirat juga," ujarnya.

Dalam Muhasabah Akhir Tahun 2016 ini, Republika menghadirkan sejumlah penceramah. Yakni, Gubernur Jawa Barat Ahmas Heryawan, KH Athian Ali, KH Hermawan K Dipojono, dan Ustaz Evie Effendi.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement