Rabu 04 Jan 2017 13:10 WIB

Salman Khan Jadi Ayah di Lima Film Ini

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Winda Destiana Putri
Salman Khan
Foto: TopNews
Salman Khan

REPUBLIKA.CO.ID, MUMBAI -- Aktor Bollywood, Salman Khan akan memainkan peran seorang ayah untuk seorang anak gadis remaja 13 tahun di film terbaru yang disutradarai Remo D'Souza. Salman dalam wawancara baru-baru ini membenarkan kabar tersebut sembari menambahkan bahwa film berjudul 'Wanted to Sultan' ini bertemakan dunia seni menari.

"Aku akan menjadi penari terlatih dan aku harus menurunkan berat badan hingga 18 kilogram," kata Salman, dilansir dari Bollywood Life, Rabu (4/1). Ini bukan pertama kalinya bintang 'Dabangg' itu memerankan seorang ayah. Berikut adalah lima film yang mengangkat peran seorang ayah diperankan Salman.

Bodyguard

Kisah cinta di film ini mengusung mode kilas balik. Salman menjadi ayah dari seorang anak laki-laki. Film ini tampaknya terinspirasi dari 'Kuch Kuch Hota Hai' di mana sang anak menjadi Mak Comblang untuk ayahnya yang duda.

Biwi No 1

Film komedi garapan David Dhawan ini menceritakan Salman berperan sebagai suami yang berselingkuh dari istrinya, Karisma Kapoor. Dia menjalin hubungan dengan model terkenal diperankan Sushmita Sen. Salman di film ini berperan sebagai ayah dari dua orang anak.

Jab Pyar Kisise Hota Hai

Film era 1990-an ini menceritakan karakter Masoom yang diperankan Salman. Dia ternyata sudah menjadi seorang ayah dari seorang anak hasil dari hubungan bersama kekasihnya di masa lalu. Kenyataan tersebut diketahuinya justru pada saat Salman akan menikah dengan kekasihnya.

Jaan - e- Mann

Ini adalah film debut sutradara Shirish Kunder. Salman berperan sebagai aktor yang kariernya gagal dan mencoba mendapatkan kembali hati mantan istrinya yang diperankan Preity Zinta. Istrinya setelah berpisah dekat dengan pria diperankan Akshay Kumar. Salman mengetahui bahwa istrinya ternyata sudah melahirkan anaknya dan dia ingin keluarganya utuh kembali.

Khamoshi - The Musical

Salman memberikan salah satu penampilan terbaik sebagai karakter suami dari Manisha Koirala. Film romantis ini menceritakan keretakan hubungan dengan seorang ayah yang bisu. Salman dan Manisha kemudian menjadi orang tua untuk anak laki-laki yang membuat hubungan keduanya lebih dekat.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement