REPUBLIKA.CO.ID, LONDON — Winger Marcos Alonso memang baru bergabung bersama Chelsea pada 2016. Namun ia sudah mengoleksi satu gol untuk The Blues pada kemenangan 2-0 atas Hull City lalu. Kini Chelsea akan menghadapi Tottenham Hotspur di Stadion White Hart Lane. Laga Liga Primer Inggris ini akan digelar pada Kamis (5/1) dini hari WIB.
Marcos yang berusia 26 tahun ini merasa laga melawan Spurs akan menjadi ujian berat bagi klub yang bermarkas di Stadion Stamford Bridge ini. Pertandingan tersebut juga merupakan laga pertama The Blues di 2017.
“Pertandingan kami di 2017 tidak diragukan lagi akan menjadi ujian berat. Sebab kami menghadapi tim yang telah mencapai bentuk terbaiknya dalam beberapa pekan terakhir dan tak terkalahkan di kandang pada musim ini,” ujar Alonso dikutip dari situs resmi klub, Kamis (5/1).
Tetapi, Alonso tetap memiliki keyakinan penuh terhadap kemampuan dirinya dan rekan satu skuadnya. Karena The Blues memulai tahun baru dengan awal yang sempurna. Ia pun memprediksi laga ini akan sangat sulit seperti laga kandang.
“Kami harus bermain dengan tempo tinggi dan harus berkonsentrasi selama 90 menit. Mudah-mudahan kami bisa mencetak beberapa gol dan membawa pulang tiga poin ke Stamford Bridge,” katanya.