REPUBLIKA.CO.ID, LEVERKUSEN – Klub elit Bundesliga, Bayer Leverkusen dikabarkan siap ditinggalkan oleh penyerang andalan asal Meksiko, Javier ‘Chicharito’ Hernandez. Penyerang 28 tahun tersebut dikabarkan sedang diincar dua klub Liga Primer Inggris Liverpool dan Tottenham Hotspur.
Dikutip dari Sport Mole, Sabtu (7/1), klub yang dikuasai Bayer AG tersebut sebenarnya masih membutuhkan sosok Hernandez di lini depan skuad asuhan Roger Schmidt. Hernandez sudah mencetak lima gol musim ini dalam 15 pertandingan di liga.
Namun, menjual pemain yang pernah berkostum Real Madrid itu akan menguntungkan Leverkusen. Harga Hernandez yang baru berusia 28 tahun ditaksir sebesar 25 juta poundsterling. Kontrak pemain kelahiran Kota Guadalajara itu berakhir di Bay Arena pada Juni 2018 mendatang.
Liverpool dan Spurs sama-sama menginginkan Hernandez kembali ke Liga Primer. Kualitas Chicharito untuk bermain di negeri Ratu Elizabeth sudah tak perlu diragukan lagi. Ia merupakan striker kesayangan Sir Alex Ferguson selama 2010 sampai 2013 di Manchester United.
Hernandez terbuang dari Old Trafford sejak Sir Alex pensiun. Ia sempat dipinjamkan ke Madrid sebelum musim lalu resmi pindah ke Leverkusen. Berkarier di Bundesliga tak membuat taji Hernandez meredup. Pada musim lalu, ia mampu mencetak lebih dari 20 gol di liga selama semusim.