Rabu 11 Jan 2017 12:26 WIB

Kepemimpinan Barack Obama Dibuat Acara Televisi

Rep: Dwina Agustin/ Red: Winda Destiana Putri
Barack Obama
Foto: VOA
Barack Obama

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kisah kepemimpinan Barack Obama selama dua periode di Amerika Serikat akan dikupas tuntas oleh saluran televisi Histori. Penampilan itu pun menjadi tayangan terakhir Obama sebelum melepaskan masa jabatannya.

Acara televisi spesial yang berjudul "President Obama: In His Own Words" ini akan bedurasi dua jam. Obama sendiri yang akan memaparkan perjalanan kisah hidupnya selama memimpin negara adidaya itu.

Dalam sepanjang acara akan dibagi menjadi dua sesi wawancara yang dilakukan sebelum dan sesudah pemilihan presiden 2016. Selain Obama, akan ada pula wawancara bersama para staff pemerintahan untuk mendapatkan catatan sejarah yang mendalam untuk mengupas secara keseluruhan bagaimana sosok Obama memimpin pemerintahan.

"Berkaca pada sejarah masa kepresidenannya, Obama dikenal dengan pelbagai pemikirannya tentang di mana posisi negara tersebut ketika ia terpilih, di mana posisinya sekarang dan di mana ia akan melihatnya di bawah komando penggantinya nanti," penjelasan sinopsi yang di dapat dari keterangan pers, Selasa (11/1).

Selain itu, acara spesial itu pun akan membahas segala kebijakan yang pernah dibuat oleh presiden kulit hitam pertama di Amerika Serikat. Termasuk pandangan dari pelbagai kalangan tentang hasil dari keputusan-keputusan dan cara kerja Obama. "President Obama: In His Own Words" akan tayang perdana 16 Januari 2017 pukul 19.00 WIB di Saluran History Indonesia dan pada hari yang sama pula ditayangkan di Amerika Serikat.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement