Kamis 12 Jan 2017 17:19 WIB

Paris Jackson Murka Lihat 'Ayahnya' Berkulit Putih

Paris Jackson
Foto: EPA
Paris Jackson

REPUBLIKA.CO.ID, Ikon pop Michael Jackson akan dihidupkan ke layar lebar lewat film terbaru. Film ini tentunya bukan kisah pertama tentang Michael Jackson setelah kematiannya. Kontroversi namun menyeruak sebab kali ini aktor berkulit putih akan memerankan Michael yang terlahir sebagai pria keturunan Afrika Amerika.

Putri Michael Jackson, Paris Jackson, akhirnya buka suara soal pemilihan Joseph Fiennes yang berkulit putih sebagai pemeran Michael Jackson. Dikutip dari The Sun, Paris mengaku sangat tersinggung bahwa seorang aktor berkult putih memerankan ayahnya.

Paris juga menyebut produksi film Urban Myths sebagai penghinaan terhadap ibu perwaliannya yakni Elizabeth Taylor, yang diperankan oleh Stockard Channing. Dalam cicitannya di Twitter, usai dirilisnya foto dan cuplikan film Paris mengatakan ia sangat tersinggung. “Saya yakin banyak orang juga tersinggung dan jujur ini membuat saya ingin muntah.”

Katanya, ia murka melihat betapa pihak produksi film mencoba melakukan penghinaan. “Bukan hanya terhadap ayah saya, tapi juga ke ibu perwalian saya Liz.”

Ia melanjutkan, di mana rasa hormat tersebut. “Mereka bekerja dengan keringat darah dan air mata selama bertahun-tahun untuk menciptakan warisan yang luar biasa dan selalu diingat. Sungguh potret yang memalukan.”

Sebuah petisi juga digalang oleh laman Care 2 tentang film seri yang rencananya tayang 19 Januari itu. Sebanyak 20 ribu orang sudah menandatangani petisi agar memboikot film terkait pemilihan aktor kulit putih untuk memerankan Michael Jackson.

Petisi menyebut, Michael menderita penyakit kulit vitiligo sepanjang hidupnya. Penyakit itu menjadi penyebab memutihnya kulit Michael.

Pada tahun 1993 Michael Jackson pernah diwawancara Oprah Winfrey. Ketika itu ia menolak ide penggunaan aktor berkulit putih untuk memerankannya di layar kaca. Oprah menanyainya itu terkait laporan iklan Pepsi yang memilih aktor berkulit putih untuk memerankan sosok Michael saat anak-anak di iklan. Michael secara tegas mengatakan tidak ingin diperankan oleh aktor kulit putih, dikutip dari CNN.

“Itu sangat bodoh. Itu adalah hal paling konyol, mengerikan, gila.”

Pemeran Michael Joseph Fiennes mengatakan pada Hollywood Reporter kalau film yang diperankannya bukan cerita biopik. “Ini tentang Michael di hari-hari terakhirnya, ketika kalau saya bisa bilang, dia sangat berbeda dibanding waktu kita tumbuh dengan dia di awal 80-an,” katanya.

Urban Myths menceritakan sejumlah serial cerita, termasuk kisah fabel ketika Michael dan Elizabeth Taylor serta Marlon Brando (diperankan oleh Brian Cox) melakukan perjalanan dengan mobil setelah insiden 9/11.

 

 

 

 

 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement