Jumat 13 Jan 2017 01:51 WIB

Polres Depok Siapkan Mes Tim Isidentil Reaksi Cepat Siaga 24 Jam

Rep: Rusdy Nurdiansyah/ Red: Hazliansyah
Kapolresta Depok Kombes Dwiyono.
Foto: Ist
Kapolresta Depok Kombes Dwiyono.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Polres Depok menyiapkan mes atau barak bagi anggota Tim Isidentil Reaksi Cepat Siaga 24 Jam. Fasilitas mes yang berada di Mapolresta Depok itu diresmikan Kapolresta Depok Kombes Pol Herry Heriawan, Kamis (12/1).

"Mess ini untuk peristirahatan anggota Tim Insidentil yang harus siaga 24 jam siap memberi reaksi cepat (quick respont)," ujar Herry.

Mess yang berlokasi di komplek Polresta Depok itu bertujuan mengejar reaksi cepat ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) dalam penanganan suatu kejadian.

"Barak atau tempat mess bagi anggota adalah sebagai tempat peristirahatan. Siaga 24 jam jika ada suatu kejadian anggota tim isidentil dapat bergerak cepat menuju ke lokasi kejadian," terangnya.

Herry mengutarakan, barak Tim Isidentil itu semula digunakan sebagai mes anggota Polres yang sudah lama tidak digunakan.

"Terdapat empat ruangan yang bakal menjadi mess Tim Isidentil yaitu jujur, ikhlas, takwa, dan adil. Ketiga ruangan yang berada di lantai tiga satu kantor dengan unit Provos ini kita tata dan dibersihkan sehingga layak menjadi barak Tim Isidentil yang bertugas piket," ujarnya.

Selain itu, lanjut dia, segala laporan setiap kejadian gangguan kamtibmas di Kota Depok untuk mempermudah pemantauan Tim Isidentil terintergrasi melalui sistem aplikasi.

"Pemantauan situasi kamtibmas yang kita lakukan selain berdasarkan informasi masyarakat, juga melalui sistem online seperti aplikasi Hallo Polisi, Panic Button, serta Resta Depok Comment Center (RDCC). Kami harapkan masalah gangguan kamtibmas di Kota Depok dapat ditekan dan diminimalisir," kata Herry.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement