Jumat 13 Jan 2017 14:46 WIB

Wakapolda: Tidak Ada Pengalihan Arus di Sekitar Acara Debat

Rep: Singgih Wiryono/ Red: Bilal Ramadhan
Pilgub DKI (Ilustrasi)
Foto: Republika/Mardiah
Pilgub DKI (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakapolda Metro Jaya, Brigjen Pol Suntana mengatakan, sebisa mungkin tidak akan ada pengalihan arus lalu lintas di sekitar acara debat publik Pilgub DKI berlangsung. Acara debat tersebut akan digelar di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, pada Jumat (13/1) malam ini.

"Kita semaksimal mungkin tidak akan melakukan pengalihan arus lalu lintas," kata Suntana saat ditemui usai shalat Jumat di Masjid Mapolda Metro Jaya, Jumat (13/1).

Suntana menjelaskan, arus lalu lintas pada jam tersebut adalah arus kendaraan yang akan mengantar pulang para pekerja. Maka akan sangat mengganggu kenyamanan masyarakat apabila ada pengalihan arus pada jam tersebut di jalur tersebut.

"Hari Jumat sore kan jamnya orang pulang kantor. Jadi kita imbau kepada masyarakat, kepada pendukung jangan banyak-banyak datang ke sana," jelasnya.

Kalau dengan terpaksa, kata dia, petugas akan mengalihkan arus lalu lintas. Apabila pengalihan arus benar-benar dilakukan, akan ada imbauan dari semua jajaran terkait hal tersebut kepada masyarakat pengguna jalan.

"Kita punya TMC yang akan menyampaikan itu. Nanti sebelum di depan Hotel Bidakara, di tempat itu ada petugas kami yang akan memberikan imbauan kamtibnas, apa yang boleh dilakukan dan yang tidak boleh dilakukan. Karena kita tidak ingin mengorbankan kepentingan masyarakat luas," ujarnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement