Ahad 15 Jan 2017 05:26 WIB

Kalah dari Chelsea, Ranieri: Kami Berjuang Agar tak Terdegradasi

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Bayu Hermawan
Claudio Ranieri
Foto: REUTERS/Andrew Couldridg
Claudio Ranieri

REPUBLIKA.CO.ID, LEICESTER -- Leicester City semakin tenggelam di papan bawah klasemen sementara Liga Primer Inggris 2016/2017 usai digilas 0-3 oleh Chelsea di rumah sendiri, Stadion King Power, Ahad (15/1) dini hari WIB. Pelatih Leicester, Claudio Ranieri pun tak menampik, kini timnya sedang berjuang untuk terhindar dari jurang degradasi.

Dengan hanya punya 21 poin dari 21 laga, Kawanan Rubah menduduki peringkat ke-15. Koleksi poin mereka cuma terpaut lima dari Hull City yang menduduki bibir zona degradasi di peringkat ke-18.

"Kami berjuang agar tidak degradasi. Tapi tak masalah, kami punya mental yang baik," kata dia dikutip dari laman resmi klub, Ahad (15/1).

Pelatih asal Italia ini mengatakan, musim lalu timnya jadi juara. Padahal, musim sebelumnya, Jamie Vardy dan kawan-kawan nyaris degradasi. "Jadi saya pikir kami masih bisa hidup. Tak ada masalah, saya cukup senang dengan bagaimana cara kami berjuang di lapangan," ujarnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement