Senin 16 Jan 2017 22:07 WIB

Rumah Yatim Kirim Satu Kontainer Bantuan untuk Anak Yatim Suriah

Rep: Amri Amrullah/ Red: Ilham
Rumah Yatim menyerahkan bantuan satu kontainer bahan makanan untuk pengungsi Suriah kepada Hayrat Tardim
Foto: Dokumentasi Rumah Yatim
Rumah Yatim menyerahkan bantuan satu kontainer bahan makanan untuk pengungsi Suriah kepada Hayrat Tardim

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indonesia mengirim bantuan pertama kali untuk anak yatim pengungsi Suriah lewat lembaga nirlaba bernama Rumah Yatim. Bantuan satu kontainer yang diserahkan Rumah Yatim berupa bahan makanan.

Relawan Rumah Yatim, Abdurahman mengatakan, tim relawan Rumah Yatim berangkat ke Istanbul, Turki, untuk mengirimkan bantuan kepada anak yatim dari pengungsi Suriah. Tim relawan pada Senin (16/1) sudah tiba di Istambul dan sempat mengunjungi beberapa tempat bersejarah seperti Masjid Biru, sebelum akhirnya bertandang ke Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Istambul.  Dengan pihak KJRI Istambul, agenda relawan Rumah Yatim memberikan bantuan kepada anak-anak yatim.

"(Senin) siang jam 11.00 WIB tim relawan Rumah Yatim bertemu dengan  Lembaga Hayrat, sebuah lembaga yatim terbesar di Turki yang terletak di Yenidogan Zeytinburnu/Istanbul. Pertemuan dimaksudkan untuk melakukan koordinasi terkait kondisi pengungsi Suriah yg ada di perbatasan Turki terutama kondisi anak Yatim di sana," papar  Abdurahman.

Menurut Presiden Hayrat, Hakki Aygun kondisi anak yatim pengungsi Suriah sangat memperihatinkan. Ada puluhan ribu anak yatim di sana yang membutuhkan bahan makanan seperti terigu, beras, gandum, minyak goreng, selai, zaitun, rempah rempah, kacang putih, dan kue serta roti.

"Selain itu masih banyak di antara anak anak yatim dan keluarganya yang tinggal di tempat kurang layak," ujarnya.

Dari informasi kebutuhan itulah bantuan Rumah Yatim dikirim. Rencananya, bantuan  akan diberikan pada Kamis 19 Januari 2017. Selain, katanya,  Rumah Yatim juga berencana mendirikan sebuah asrama di daerah perbatasan Suriah yang bisa menampung setidaknya ratusan anak yatim.

(Lihat videonya di sini: Rumah Yatim Salurkan Bantuan ke Suriah)

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement