Jumat 20 Jan 2017 22:34 WIB

PAN Siapkan Strategi Hadapi Pilkada Serentak dan Pemilu 2019

Bendera Partai Amanat Nasional
Foto: Yogi Ardhi/Republika
Bendera Partai Amanat Nasional

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tiga bulan yang lalu, Partai Amanat Nasional (PAN) menggelar rapat pimpinan nasional (Rapimnas) di hotel Bidakara Pancoran, Jakarta selatan. Agenda utama Rapimnas tersebut untuk konsolidasi menghadapi pemilihan daerah (pilkada) serentak pada tahun 2017 ini.

Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Pusat Partai Amanat Nasional (Sekjen DPP PAN) Eddy Soeparno menyatakan saat ini kader-kader PAN semakin siap menghadapi kontestasi Pilkada serentak tahun 2017 dan 2018.

“PAN semakin siap dan solid menghadapi pilkada serentak 2017 dan 2018. PAN secara kelembagaan maupun kader-kader dan pasangan calon yang diusung oleh PAN telah siap untuk berkompetisi secara sehat, demokratis dan beretika dalam piklada serentak," kata Eddy di Jakarta, Jumat (20/1).

Ia menjelaskan calon yang diusung PAN baik dari internal maupun eksternal partai terlebih dahulu diuji popularitasnya dan elektabilitasnya melalui survei internal."Semua calon sudah teruji dan kami survei terlebih dahulu melalui survei internal partai," imbuhnya.

Selain menyiapkan strategi untuk pilkada, Eddy juga menyatakan PAN telah menyiapkan agenda ke depannya, salah satunya untuk pilkada 2018 dan pemilu 2019. Oleh karena itu, partainya melakukan kaderisasi untuk memantapkan visi dan misi kader sebagaimana yang diusung oleh partai berlambang matahari itu.

"PAN dan pasangan calon tidak henti-hentinya melakukan sosialisasi di lapangan agar bisa langsung bersentuhan dan bertatap muka dengan calon pemilih," jelasnya.

Berbagai persiapan lainnya seperti sosialisasi melalui media sosial, media elektronik dan media cetak dilakukan secara gencar. Hal lain yang tidak luput dipersiapkan adalah pelatihan saksi dan tim hukum/advokasi untuk mengawal hasil perhitungan suara.

Dalam pilkada serentak 2017, PAN berpartisipasi di 86 pilkada dan mengusung 38 kader internal PAN di seluruh Indonesia. Pada Pilkada serentak tahun 2017 dan 2018 ini, kurang lebih ada 83 daerah yang ada calon-calon dari kader yang diusung PAN dengan berkoalisi bersama sejumlah partai.

Dari ke 83 daerah yang diusung, Eddy berharap ke depannya eksistensi partai dengan warna biru itu semakin melebar. Dengan bekal kader-kader terbaik, Eddy menyampaikan saat ini PAN lebih siap memenangkan pilkada serentak tahun 2017 dan 2018. Lebih khusus untuk Pilkada DKI Jakarta, sebab DKI Jakarta menjadi barometer dari daerah-daerah lainnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement