Senin 23 Jan 2017 18:13 WIB
Kriminalisasi Ulama

HNW: Tebang Pilih Penegakan Hukum Bahayakan NKRI dan Kebinekaan

Rep: Amri Amrullah/ Red: Angga Indrawan
Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid.
Foto: mpr
Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Ketua MPR, Hidayat Nur Wahid (HNW) mengkritisi sikap kepolisian yang saat ini sangat kuat nuansa diskriminasi hukum kepada umat Islam. Penegakan hukum yang terlampau diskriminatif dan tebang pilih bagi umat Islam ini, menurutnya, justru membahayakan Kebinekaan dan NKRI.

"Diskriminasi hukum yang terasa saat ini, justru bertentangan dengan semangat Bineka Tunggal Ika dan tidak sesuai dengan semangat menjaga NKRI," kata Hidayat kepada Republika.co.id, Senin (23/1).

Ia menjelaskan, negara Indonesia ini akan lebih kuat dan bersatu ketika semua orang merasa penegakan hukum di negeri ini sama. Tidak ada yang diistimewakan, tapi semua ditundukkan pada hukum. 

"Yang salah ya dihukum, yang tidak salah ya jangan dihukum, atau dicari kesalahannya. Kalau yang salah diperlakukan salah kalau yang tidak ya jangan dipaksakan menerima hukuman," ujarnya.

Tapi belakangan yang terjadi, di tengah banyaknya pelaporan masyarakat ingin menuntut keadilan kepada polisi, justru ada tebang pilih proses hukum. Maka perasaan seolah ada ketidakadilan hukum, atau tebang pilih proses hukum sangat mencolok.

Inilah yang kemudian melahirkan sentimen kepada polisi bahwa hukum dijalankan tidak secara adil dan setara. Cara seperti ini, menurutnya tidak membantu publik yang terus mengampanyekan NKRI dan Bineka Tunggal Ika saat ini.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement