Sabtu 28 Jan 2017 16:39 WIB

Demi Tambal Pertahanan, Guardiola Berniat Mainkan Kompany

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Andri Saubani
Vincent Kompany
Foto: REUTERS/Andrew Yates
Vincent Kompany

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER – Pelatih Manchester City, Josep Guardiola mulai gerah dengan sektor pertahanan timnya yang kerap kebobolan. Pada ajang Liga Primer Inggris, City sudah kebobolan 28 kali dari 22 laga.

Guardiola pun berniat memainkan batu karang yang sudah lama tak dipasang akibat cedera, Vincent Kompany. Meski belum pulih benar, namun Guardiola menyebut kapten City itu akan segera merumput. "Entah hari ini melawan Crystal Palace di ronde keempat Piala FA atau nanti pada laga selanjutnya, tapi yang jelas Kompany akan jadi pilihan," kata Guardiola dikutip dari Daily Mirror, Sabtu (28/1).

Pelatih asal Spanyol ini mengatakan, sekarang tenaga Kompany amat dibutuhkan. Dia pun senang karena saat dibutuhkan, tenaga pemain Timnas Belgia itu mulai pulih. "Dia mulai fit dan itulah kabar baiknya. Kompany sudah terus berlatih dan dia merasa baik," kata Guardiola.

Kompany terus bermasalah dengan cedera lututnya. Meski baru berusia 30 tahun, Kompany musim lalu banyak menepi karena hanya bermain 22 kali. Musim ini, dia hanya lima kali tampil di lapangan.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement

Rekomendasi

Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement