Senin 30 Jan 2017 02:42 WIB

Lindsay Lohan yang Dikabarkan Masuk Islam Temui Erdogan

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Teguh Firmansyah
Lindsay Lohan berfoto bersama dengan Erdogan dan istri.
Foto: Abc News
Lindsay Lohan berfoto bersama dengan Erdogan dan istri.

REPUBLIKA.CO.ID, ISTANBUL-- Aktris AS, Lindsay Lohan dan gadis Suriah usia tujuh tahun, Bana Al-Abed bertemu dengan Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan pada Jumat (27/1) lalu. Dalam foto yang diambil dari Istana Presiden, Lohan tampak tersenyum berdiri di samping Erdogan dan istri Erdogan merangkul Bana.

Seperti dilansir Arabnews, Senin (30/1), Bana berbagi video tentang pertemuannya tersebut melalui Twitternya. Dalam lama Twitter tersebut Lohan mengatakan.

“Kami ingin mengirim pesan ke semua orang di Suriah dan Aleppo yang sedang menderita dan untuk semua pengungsi, kami di sini mendukung Anda dan Anda dapat bertahan dan menjadi kuat sama seperti Bana,”.

Lohan yang sebelumnya dikabarkan masuk Islam juga mengunggah foto dengan Erdogan di laman Instagramnya.

Lohan pernah menyatakan dukungannya atas upaya Turki menjadi negara penampung hampir tiga juta warga Suriah yang melarikan diri dari perang.

Lohan memberikan lencana cahaya biru untuk Erdogan beserta istrinya. Sementara Bana mendapatkan pertahatian dunia internasional melalui kicauannya tentang ketragisan perang di Aleppo.

Pada bulan itu juga Bana serta keluarganya diberikan kehormatan langka oleh bertemu dengan Erdogan di Istana Presiden. “Pertemuan dengan teman-teman @rt_erdogan,Emine dan @lindsaylohan untuk mendukung Suriah,” tulis Bana di Twitter-nya.

 

Baca juga,  Dikabarkan Memeluk Islam, Lindsay Lohan Ucapkan Alaikum Salam di Instagram.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement