REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setelah sebelumnya telah terlaksana acara syukuran Kampus B STMIK Nusa Mandiri yang beralamat di Jl. Kramat Raya No. 18 Jakarta, kini Yayasan Indonesia Nusa Mandiri melaksanakan syukuran dan selamatan gedung baru (kampus pengembangan) STMIK Nusa Mandiri yang beralamat di Jl. Da’an Mogot No. 31, Tangerang, Banten, Rabu (1/2/17).
Menurut Ketua Yayasan Indonesia Nusa Mandiri Sigit Swasono, gedung baru ini sebagai kampus pengembangan dari STMIK Nusa Mandiri Jakarta.
“Semoga dengan adanya kampus STMIK Nusa Mandiri di wilayah Tangerang ini dapat memudahkan calon mahasiswa yang ingin berkuliah di STMIK Nusa Mandiri. Hal itu mengingat letaknya yang strategis. Kami berharap fasilitas gedung baru ini dirawat dan kebersihannya dijaga, sehingga dapat memberikan kenyamanan kepada mahasiswa yang akan berkuliah di sini,” kata Sigit.
Syukuran ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua Dewan Pembina Yayasan Indonesia Nusa Mandiri Herman P. Harsoyo dan diserahkan kepada Ketua Yayasan Indonesia Nusa Mandiri, Sigit Swasono. Kemudian dilanjutkan penyerahan tumpeng dari Herman P. Harsoyo kepada Ketua STMIK Nusa Mandiri Mochamad Wahyudi.
Hadir pula pada acara ini Jajaran Pengurus Yayasan Indonesia Nusa Mandiri lainnya, seperti Surachman Pusung, Efriadi Salim, dan Naba Aji Notoseputro. Selain itu, hadir pula dosen maupun karyawan, serta undangan lainnya.
Ketua STMIK Nusa Mandiri Mochamad Wahyudi dalam sambutannya mengucapkan syukur karena pada tahun 2017 ini, STMIK Nusa Mandiri memiliki dua gedung baru. “Alhamdulillah hari ini merupakan syukuran yang kedua atas gedung baru yang dimiliki STMIK Nusa Mandiri. Tentunya ini menjadi langkah awal baik bagi perkembangan STMIK Nusa Mandiri. Mudah-mudahan di kampus yang baru ini berkah dan jumlah mahasiswanya bertambah,” harap Wahyudi.