Rabu 08 Feb 2017 16:43 WIB

Forum Zakat Nasional Siapkan Sertifikasi Amil

Red: Agus Yulianto
 Ketua Umum Forum Zakat (FOZ) Nur Efendi
Foto: Republika/Prayogi
Ketua Umum Forum Zakat (FOZ) Nur Efendi

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Forum Zakat Nasional menyiapkan program sertifikasi bagi amil atau orang yang mengelola zakat dengan harapan semakin profesional sekaligus meningkatkan sumber daya manusia. Saat ini, program itu masih diinisiasi dan dalam waktu dekat akan segera dilaksanakan. "Program sertifikasi bagi Amil," ujar Ketua Forum Zakat Nasional Nur Effendy di sela Konferensi Zakat Nasional di Surabaya, Jatim, Rabu (8/2).

Untuk mewujudkan program tersebut, pihaknya menggandeng Kementerian Agama RI sehingga kapasitas profesi Amil sesuai standar dan tidak asal-asalan saat mengelola hingga menyalurkan zakat kepada yang berhak. Sertifikasi Amil, kata dia, juga akan melibatkan Lembaga Sertifikasi Profesi Keuangan Syariah dengan 22 assesor untuk menyertifikasi sekitar 6.000 amil zakat dari 250 lembaga di tingkat nasional.

Nur berharap, pada pertengahan bulan ini, pedoman sertifikasi sudah siap dan selanjutnya mulai dilakukan proses sertifikasi. Sedangkan, Kementerian Agama RI sangat mendukung program sertifikasi bagi Amil agar bertugas sesuai harapan, profesional dan layak.

"Kami sangat mendukung dan sudah seharusnya seorang Amil tersertifikasi," ucap Direktur Zakat Kementerian Agama, Tarmizi Tohor.