REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Pemuda dan Olahraga, Roy Suryo, pastikan Islamic Solidarity Games (ISG) 2013 tetap dilaksanakan di Pekanbaru, Riau. Ini untuk menghargai persiapan yang telah dilakukan oleh panitia penyelenggara.
Roy mengatakan bahwa dia Rabu (6/3) besok akan bertolak ke Pekanbaru untuk meninjau sekaligus menetapkan keputusan penyelenggaraan ISG.
''Penyelenggaraan ISG akan diputuskan setelah saya kembali dari Pekanbaru,'' kata Roy.
Roy menjelaskan ada beberapa opsi yang diberikan terkait dengan penyelenggaraan ISG 2013. Opsi tersebut yakni tetap melangsungkan ISG sesuai jadwal dan memindahkan tempat penyelenggaraan ISG di Jakarta atau Palembang.
Sedangkan, opsi lain yakni pelaksanaan ISG tetap di Pekanbaru namun waktunya ditunda sampai setelah Idul Fitri. Opsi ini cukup memberatkan karena waktunya berdekatan dengan pelaksanaan SEA Games 2013 Myanmar.
''Jangan sampai itu merugikan Indonesia karena waktunya yang berdekatan,'' kata Roy.