REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo menaruh perhatian besar terhadap prestasi olahraga Indonesia yang kian hari kian terpuruk.
Menurut Jokowi, guna meningkatkan prestasi olahraga, Indonesia perlu pembinaan atlet sejak dini.
"Perbanyak kompetisi secara rutin perlu, apalagi fasilitas telah lengkap dan dapat mendukung, permintaan saya hanya jadi juar umum," ujar Jokowi pada pembukaan Musyawarah Olahraga Provinsi ke X KONI DKI Jakarta, di Ballroom Hotel Mercure Ancol, Sabtu (6/4).
Dalam acara itu Jokowi memberikan kursi roda kepada enam atlet ASEAN Paragames yang digelar di Solo.
Dalam kegiatan tersebut hadir Ketua KONI DKI Jakarta, Winni Erwindia dan Ketua KONI Pusat, Mayjen TNI (Purn) Tono Suratman. Dalam musyawarah tersebut Winni mengatakan, pihaknya menargetkan mempertahankan juara umum supremasi PON 2014 yang akan berlangsung di Jawa Timur dan SEA Games 2013 di Myanmar.