Ahad 01 Dec 2013 22:12 WIB

Lifter Eko Yuli Irawan Fokus Turunkan Berat Badan

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Yudha Manggala P Putra
Atlet angkat besi Indonesia, Eko Yuli Irawan
Foto: AP
Atlet angkat besi Indonesia, Eko Yuli Irawan

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Perhelatan SEA Games XXVII tinggal menghitung hari, seluruh cabang olahraga yang akan berlaga di ajang tersebut mulai fokus untuk melakukan persiapan akhir. Seperti yang tengah dijalani oleh lifter andalan Indonesia, Eko Yuli Irawan.

Eko telah dipersiapkan untuk SEA Games sejak satu tahun lalu. Lifter yang berhasil meraih medali perunggu di Olimpiade London 2012 tersebut menjalani latihan dengan lifter lainnya di pemusatan latihan (pelatnas) angkat besi yang bertempat di Senayan. Eko mengaku persiapannya secara keseluruhan sudah mencapai 95 persen, termasuk jumlah angkatan, kondisi fisik, dan mental.

"Sekarang saya tinggal mempertahankan angkatan maksimal yakni 310 dan menurunkan berat badan," ujar Eko dalam pesan singkatnya kepada Republika, Ahad (1/12).

Lifter berusia 24 tahun itu mengaku berat badannya kini masih 67 kilogram dan dia harus mencapai berat badan ideal yakni 62 kilogram sesuai dengan kelas yang akan diikutinya di SEA Games nanti. Tidak ada diet khusus yang dijalankan oleh Eko, dia hanya mengurangi asupan karbohidrat dan memperbanyak mengkonsumsi buah serta protein. Selain itu, dia juga mengkonsumsi suplemen untuk memberika nutrisi kepada tubuhnya.

Eko mengatakan, jenis suplemen yang dia konsumsi cukup beragam, mulai dari vitamin C untuk menjaga kondisi tubuh serta suplemen khusus untuk mengembalikan sel-sel tubuh yang rusak. Menurut Eko,  latihan setiap hari dapat membuat sel-sel dalam tubuh rusak sehingga perlu diperbaiki dengan mengurangi intensitas dan volume latihan, serta dibantu oleh suplemen.

"Selain mengatur pola latihan, untuk menjaga kondisi tubuh juga perlu dibantu oleh suplemen," kata Eko.

Eko merupakan salah satu lifter yang dijagokan untuk mengantongi satu medali emas di nomor 62 kilogram. Dia juga tak menampik keinginan meraih target yang dibebankan oleh pelatih kepadanya. Lifter yang pernah meraih medali perunggu di Olimpiade Beijing 2008 itu, memiliki tekad untuk mempertahankan emas seperti di SEA Games dua tahun lalu.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement