Ahad 19 Jan 2014 18:21 WIB

Timnas Polo Berkuda Raih Prestasi di Bangkok

Prabowo Subianto
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Prabowo Subianto

REPUBLIKA.CO.ID, BANGKOK -- Timnas Polo Berkuda Indonesia yang sebelumnya tidak diunggulkan meraih prestasi setelah mampu menjadi yang terbaik pada turnamen bergengsi yaitu "All Asia Cup 2014" di Bangkok, Thailand.

Novel Alva Momongan dan kawan-kawan mampu meraih juara setelah dipartai final mengalahkan Timnas India dengan skor 6-4 di VR Polo Club, Bangkok, Sabtu (18/1).

"Ini membuktikan jika dengan tekad yang kuat, serta latihan yang intensif, kita juga bisa. Kami bangga dapat menorehkan prestasi Indonesia di Asia," kata Kapten Timnas Polo Berkuda Indonesia, Novel Alva Momongan dalam siaran persnya yang diterima di Jakarta, Ahad.

Atlet berkuda asal Sulawesi Utara itu mengatakan, hasil yang diraih ini menunjukkan jika atlet Indonesia juga mampu menjuarai cabang olahraga bergengsi meski bukan cabang olah raga asli Indonesia.

Tim Polo Berkuda Indonesia yang dibina langsung oleh mantan Danjen Kopassus Letjen TNI (Purn.) Prabowo Subianto diperkuat oleh Novel Alva Momongan, Acep Krisnandar, Billy Lumintang dan Glendy Bujung.

Guna mempersiapkan diri untuk menghadapi kejuaraan ini, Noval dan kawan-kawan menjalani pelatihan dibeberapa negara seperti Argentina dan Korea Selatan.

"Sebagai bangsa yang besar, kita harus tangguh, kita harus percaya diri, dan kita harus membuktikan prestasi kita di antara bangsa-bangsa besar. Hari ini kita telah membuktikan itu" kata Novel menirukan pesan Prabowo yang menelepon dari Jakarta untuk memberikan selamat.

Kejuaraan polo berkuda "All Asia Cup 2014" diikuti timnas polo berkuda dari delapan negara yaitu Filipina, Kamboja, India, Korea Selatan, China, Thailand, Brunei Darussalam dan Indonesia.

Satu tim polo berkuda terdiri dari empat orang pemain. Permainan dilakukan dalam delapan babak atau "chukka", masing-masing berlangsung selama tujuh menit. Pada pertandingan kali ini Indonesia? paling banyak mencetak gol dan akhirnya memenangkan pertandingan.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement