REPUBLIKA.CO.ID, INDIAN -- Forward Indiana Pacers, Danny Granger, akan absen pekan depan pada lanjutan kompetisi NBA. Tetapi, hasil pemerikasaan MRI menunjukkan tidak ada kerusakan baru pada kaki kirinya.
Granger sebelumnya absen dalam 55 pertandingan Pacers karena mengalami cedera pada urat kakinya. Dia pekan lalu melakukan debut dan bermain dalam lima pertandingan.
Tetapi, Granger bermain hanya delapan menit ketika melawan Chicago pada Ahad lalu. Dia terpaksa meninggalkan lapangan karena merasa nyeri pada kakinya.
Hal sama terjadi ketika ia melawan Miami pada Mei lalu ketika putaran kedua babak play-off Wilayah Timur NBA.
Kendati hasil MRI menunjukkan tidak ada kerusakan baru pada kakinya, Pacers memutuskan untuk mengistirahatkan Granger guna mengantisipasi kemungkinan terburuk. Ia pekan depan akan absen melawan Boston, Orlando, dan Miami.
Granger (29) membuat angka rata-rata 18,1 poin per pertandingan sejak dipilih Indiana pada putaran pertama musim kompetisi 2005. Tetapi pada musim ini, dia hanya membuat rata-rata 5,4 poin dan 1,8
rebounds.
Berikut ini hasil pertandingan kompetisi bola basket nasional Amerika NBA yang berlangsung pada Rabu malam waktu setempat (Kamis WIB).
Laga NBA (tuan rumah penulisan huruf besar).
Brooklyn 99 CHARLOTTE 78
CLEVELAND 104 Utah 101
Boston 83 INDIANA 81
ATLANTA 107 Philadelphia 96
MIAMI 97 Orlando 96
NY Knicks 87 DETROIT 77
MEMPHIS 91 Portland 85
LA Lakers 108 NEW ORLEANS 102
MINNESOTA 87 Washington 82
DALLAS 112 Houston 108
SAN ANTONIO 101 Chicago 83
Toronto 98 PHOENIX 71
LA CLIPPERS 117 Milwaukee 101
GOLDEN STATE 87 Sacramento 83.