Senin 22 Apr 2013 13:48 WIB

Ginobili Bawa Spurs Menangi Laga Pembuka Playoff

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Didi Purwadi
san antonio spurs
Foto: ap
san antonio spurs

REPUBLIKA.CO.ID, SAN ANTONIO -- Manu Ginobili bawa kemenangan bagi San Antonio Spurs dalam babak playoff pertama atas Los Angeles Lakers 91-79. Ini adalah pertandingan keduanya setelah dia kembali dari cedera hamstring beberapa waktu lalu. Ginobili dan Tony Parker masing-masing mencetak 18 poin untuk Spurs.

''Saya senang dia kembali. Dia memiliki semangat dan keinginan yang kuat untuk bertanding," ujar pelatih Spurs, Gregg Popovich, Senin (22/4).

Pada musim ini, shooting guard Spurs tersebut absen selama sembilan pertandingan karena harus berjuang untuk memulihkan cedera hamstring kaki kanannya. Ginobili merasa senang bisa bermain selama empat kuarter di playoff pertama ini dan tidak merasakan nyeri sama sekali.

Dari kubu Lakers, Dwight Howard mencetak 20 poin dan 15 reboounds. Steve Nash meraih 16 poin dan Pau Gasol menyumbang 16 poin dan 16 rebounds. Meskipun mendapatkan double-double, namun Howard dan Gasol gagal mengambil peluang poin dari Spurs dan banyak melakukan turnovers.

"Kami sangat kecewa karena kehilangan kemenangan di game pertama playoff,'' kata Howard. ''San Antonio bermain dengan apik dan kami akan melakukan yang lebih baik di game kedua.''

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement