Sabtu 29 Jun 2013 21:11 WIB

Kagetkan Audiens, Ruslan Juarai Slam Dunk NBL All Star 2013

Rep: Israr Itah/ Red: Mansyur Faqih
Ruslan
Foto: Israr Itah/Republika
Ruslan

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Center klub Stadium Jakarta, Ruslan mempertahankan gelar juara slam dunk contest Speedy NBL Indonesia All Star. Juara tahun lalu itu kembali mendapatkan nilai tertinggi dalam penyelenggaraan kali ini yang berlangsung di DBL Arena, Surabaya, Sabtu (29/6).

Ruslan mengungguli para pesaingnya, yaitu Ferdinand Damanik (Pelita Jaya), Yoppi Francis Giay (Satya Wacana Salatiga), Wijaya Saputra (CLS Knight), dan Restu Dwi Purnomo (Bima Sakti Nikko Steel)

Pada putaran pertama Ruslan mendapatkan nilai 29 dari dewan juri yang terdiri dari mantan pebasket Australia Andrew Vlahov, General Manager PT DBL Indonesia Masany Audri, dan Direktur PT MPM Motor Honda Dendy Sean. Gerakan memutar badannya sebelum melakukan slam dunk memukau para juri.

Ia pun lolos ke babak final bersama Ferdinand dan Yoppi. Pada babak ini Ruslan meminta bantuan panitia membawa sebuah kotak yang terkunci. Ia kemudian meminta Dendy membuka kotak tersebut. Saat Dendy membungkuk memasukkan anak kunci, Ruslan tiba-tiba mengambil ancang-ancang dan melakukan dunk.

Penonton di DBL Arena yang terkejut sontak memberikan applaus meriah. Ia pun diganjar nilai sempurna 30, mengungguli Ferdinand yang sebelumnya hanya mendapat poin 27. Yoppi yang mendapatkan kesempatan terakhir hanya berhasil mengumpulkan nilai 29.

"Idenya dari pihak NBL. Kebetulan Pak Dendy hari ini ulang tahun, saya hanya mematangkan saja," kata Ruslan yang seusai melakukan dunk memberikan kue tart berasal dari dalam kotak yang dilompatinya kepada Dendy.

Ruslan kembali berhak mendapatkan hadiah motor. Kali ini ia tak menjualnya seperti tahun lalu. "Saya simpan karena ada sticker All Star. Kemenangan ini buat orang tua saya Abdul Kadir dan relan-rekan di tim Stadium," ujar dia.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement