Senin 19 Dec 2016 16:11 WIB

Kemenangan Spurs untuk Tim Duncan

Rep: Febrian Fachri/ Red: Andri Saubani
Tim Duncan (kanan) saat meraih gelar juara NBA pada 2014 bersama San Antonio Spurs.
Foto: AP Photo/David J. Phillip
Tim Duncan (kanan) saat meraih gelar juara NBA pada 2014 bersama San Antonio Spurs.

REPUBLIKA.CO.ID, SAN ANTONIO – Juara lima kali NBA, San Antonio Spurs berhasil meneruskan tren positifnya dalam lanjutan NBA wilayah barat. Klub yang dilatih Gregg Popovich tersebut menang 113-100 dari tim papan bawah New Orleans Pelicans di kandang sendiri di AT&T Center, Senin (19/12).

Dikutip dari Los Angeles Times, kemenangan Spurs ini memperkokoh posisi mereka di peringkat dua klasemen NBA wilayah barat. Kemenangan  atas Pelicans menandakan kemenangan keempat berturut-turut diraih Spurs. Mereka kini mengumpulkan 22 angka dari total lima pertandingan. Spurs hanya kalah dua poin saja dari pimpinan klasemen wilayah barat Golden State Warriors. 

Bintang kemenangan Spurs atas Pelicans adalah penyerang tengah Marcus Aldridge. Aldridge melesakkan 22 angka, tujuh rebound, dan tiga assist. Jumlah yang terbilang banyak karena pebasket kelahiran Kota Dallas itu hanya tampil selama 26 menit saja. 

Selain Aldridge, pemain senior Manu Ginobili juga tampil gemilang. Pebasket 39 tahun asal Argentina itu menyumbangkan 17 poin satu rebound dan satu assist

Momen kemenangan atas Pelicans dirayakan dengan meriah oleh semua pemain dan pendukung Spurs. Karena usai laga Spurs memanfaatkan momen untuk memberikan penghormatan kepada legenda mereka Tim Duncan.

Spurs memensiunkan kostum bernomor 21 sebagai bentuk penghargaan terhadap Duncan. Pebasket asal Christiansted, Kepulauan Virgin AS tersebut sudah memutuskan pensiun pada pertengahan 2016 di usianya yang sudah menginjak 40 tahun. 

Karier profesional Duncan di dunia basket hanya didedikasikan buat Spurs. Mulai 1997 sampai 2016. Menjadi pemain senior dalam waktu lama di Spurs membuatnya menjadi kapten tim. Posisi Duncan adalah penyerang tengah. Dan ia mencatatkan banyak prestasi buat Spurs. Pecinta San Antonio sendiri memberikan julukan ‘The Big Fundamental’ kepada Duncan. 

“Duncan adalah pemain yang sulit digantikan. Pemain yang begitu dicintai penggemarnya,” kata Popovich, usai laga melawan Pelicans, dilangsir dari CBS Sports. Selama 19 tahun berkarier buat Spurs, Duncan telah memenangi banyak pertandingan dan sederet trofi berharga. Lima gelar NBA yang dimenangkan Spurs selalu mendapat kontribusi dari pemain bertinggi badan 2,11 meter tersebut.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement