Rabu 26 Jul 2017 12:01 WIB

Warriors Pastikan Stephen Curry dan Rekan Bertahan

Pelatih, ofisial, dan para pemain Golden State Warriors merayakan gelar juara NBA 2017.
Foto: AP Photo/Marcio Jose Sanchez
Pelatih, ofisial, dan para pemain Golden State Warriors merayakan gelar juara NBA 2017.

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Golden State Warriors mengumumkan telah memastikan para pemain bintang mereka bertahan. Sejumlah pemain Warriors, yakni Stephen Curry, Kevin Durant, Andre Iguodala, Shaun Livingston, Zaza Pachulia, dan David West, sebelumnya berstatus agen bebas.

Dalam beberapa pekan terakhir, manajemen Warriors dilaporkan menawarkan kontrak baru kepada para pemain tersebut. Laporan itu akhirnya resmi diumumkan pada Selasa (25/7).

Warriors tidak menginformasikan detail-detail keuangan kesepakatan-kesepakatan ini, namun beberapa detail kontrak dilaporkan oleh sejumlah media.

Curry menyetujui kontrak lima tahun bernilai 201 juta dolar AS (Rp 2,67 triliun) yang dimulai setelah periode agen bebas NBA dimulai. Durant menyetujui kontrak dua tahun yang bernilai sekitar 53 juta dolar (Rp 706 miliar).

Iguodala mencapai kesepakatan tiga tahun senilai 48 juta dolar (Rp 640 miliar), Pachulia menyetujui kontrak satu tahun senilai 3,5 juta dolar (Rp 46,6 miliar), Livingston meneken kontrak tiga tahun senilai 24 juta dolar (Rp 320 miliar), dan West menandatangani kontrak satu tahun yang tidak disebutkan.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement