REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelita Jaya Jakarta dan Satria Muda (SM) Pertamina yang baru saja tampil di final Perbasi Cup 2017 diperkirakan masih akan mendominasi di ajang Indonesian Baseball League 2017/2018. Hal ini diungkapkan Ali Budimansyah, pelatih kepala Siliwangi Bandung beberapa waktu lalu.
"Kompetisi IBL 2017/2018 masih akan didominasi oleh Pelita Jaya Jakarta dan SM Pertamina Jakarta. Mereka adalah tim yang memiliki kualitas pemain lokal yang lebih merata dibandingkan tim lainnya. Perbasi Cup 2017 ini adalah gambaran dari IBL nanti," kata Budi.
Budi yang pernah terpilih sebagai pemain All Stars Asia ini juga menyatakan, sebagus-bagusnya pemain asing yang membela klub IBL, tanpa dukungan dari pemain lokal akan sulit membawa timnya juara.
"Peran pemain asing memang penting, namun untuk bisa mengangkat tim ke level tertinggi butuh dukungan dari pemain lokal yang kualitasnya baik. Dan saat ini Pelita Jaya Jakarta dan SM Pertamina lah yang memiliki kualitas tersebut" ungkap Budi.
Ia mengatakan, andai pemain asing yang sekarang memperkuat Pelita Jaya dan SM Pertamina disuruh membela Siliwangi. akan sulit bagi mereka mengangkat tim ke level atas.
Siliwangi pada IBL 2017/2018 mematok target posisi enam. Kebetulan posisi ini sama dengan yang diraih pada Perbasi Cup 2017. "Tahun ini saya menargetkan posisi enam. Tapi tiga tahun ke depan, saya optimistis tim ini bisa tembus tiga besar," kata Budi.
Siliwangi Bandung berada di atas Garuda Bandung di posisi tujuh dan NSH Jakarta di peringkat delapan pada Perbasi Cup 2017. Namun kedua tim ini baru diperkuat oleh satu pemain asing.
Usia Perbasi Cup, klub masih memiliki waktu untuk menambah pemain lokal. Batas waktu penyerahan nama pemain ke IBL pada pertengahan November atau sekitar tanggal 17 November ini. Beberapa tim menyatakan masih akan menambah pemain, seperti Hangtuah, NSH Jakarta, termasuk Siliwangi Bandung.