REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Bona Septano, berhasil melaju ke babak perempat final Olimpiade London 2012 setelah mengalahkan ganda Korea, Ko Sung Hyun/Yoo Yeon Seong, 24-22, 21-12.
Hasil itu menempatkan Ahsan/Bona berada pada runner-up Grup B, sementara pasangan Thailand, Bodin Issara/Maneepong Jongjit, memimpin klasemen dengan tiga kemenangan.
Seharusnya Ahsan/Bona masih harus menjalani satu laga lagi melawan Adam Cwalina/Michal Logosz, namun ganda Polandia tersebut mengundurkan diri saat berhadapan dengan Bodin/Maneepong, sehingga Ahsan/Bona langsung mendapatkan dua poin kemenangan.
“Kami belum pernah menang dari Koo/Yoo, jadi kami berambisi sekali mengalahkan mereka kali ini. Dari awal kami sangat berkonsentrasi dan terus menerapkan pola permainan serang” kata Bona usai pertandingan sebagaimana dilaporkan dalam laman PBSI.
Sebelumnya, Ahsan/Bona tercatat sudah lima kali bertemu pasangan peringkat empat dunia ini. Dari kelima pertemuan tersebut, Ahsan/Bona belum pernah sekali pun menang. Meskipun demikian, beberapa kali Ahsan/Bona nyaris menaklukkan Ko/Yoo, tetapi selalu gagal di poin-poin kritis.
Ahsan/Bona pada set pertama sempat lebih dulu mencapai game point pada kedudukan 20-19, namun Ko/Yoo berhasil menyamakan kedudukan menjadi 20-20. Keadaan pun semakin menegangkan.
Tak sampai disitu, kejar-kejaran poin terus terjadi dari posisi 20-20, 21-21, hingga 22-22. Namun Ahsan/Bona yang terlihat bermain lebih tenang, akhirnya mampu mematahkan pertahanan Ko/Yoo yang terkenal solid, mereka pun merebut set pertama dengan skor 24-22.
Dengan kemenangan Ahsan/Bona hari ini, maka sementara Indonesia telah mengirimkan tiga wakilnya ke perempat final.
Pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan ganda campuran Greysia Polii/Meiliana Jauhari sudah lebih dulu lolos ke perempat final, demikian dikutip dari laman PBSI.