REPUBLIKA.CO.ID, LONDON - Seorang suami asal Inggris yang beristrikan wanita Indonesia minta perut sang istri yang sedang hamil besar dielus oleh Irawan Eko Yuli dan Triyatno, atlet angkat besi Indonesia yang baru saja meraih medali perunggu dan perak di Olimpiade 2012 di London, Rabu (8/2).
Kontingen Indonesia yang sedang "cuci mata" di pusat pertokoan Westfield, Stradford, yang masih dalam satu komplek dengan Olympic stadium tiba-tiba dihampiri seorang lelaki asal Inggris dan dengan bangga menyatakan bahwa istrinya berasal dari Indonesia.
Lelaki tersebut meminta kesediaan kontingen Indonesia untuk berfoto bersama dia dan istrinya. Pasangan suami istri itu mengungkapkan kebahagiaan mereka setelah mengetahui bahwa dua atlet angkat besi Indonesia telah meraih medali perak dan perunggu.
"Tolong elus perut istri saya, untuk keberuntungan,"ujar pria asal Inggris tersebut. Irawan dan Triyatno sempat ragu untuk mengelus perut sang istri, namun akhirnya mengabulkan permintaan suami tersebut.
Kontingen angkat besi kemudian berpisah dengan memberikan kenang-kenangan perpisahan berupa pin Indonesia bertema olimpiade kepada pasangan suami istri tersebut.