Rabu 08 Nov 2017 08:58 WIB

Max Biaggi: Lorenzo Juara Dunia MotoGP 2018

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Elba Damhuri
Jorge Lorenzo
Foto: EPA-EFE/Antonio Garcia
Jorge Lorenzo

REPUBLIKA.CO.ID, VALENCIA -- Max Biaggi meraih empat gelar juara dunia di Kejuaraan 250cc dan dua kali di Superbike. Pembalap berkebangsaan Italia itu memproyeksikan Jorge Lorenzo sebagai penantang gelar juara dunia paling diperhitungkan MotoGP musim depan.

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dan pembalap Ducati Corse, Andrea Dovizioso dalam pertaruhan akhir memperjuangkan gelar juara dunia yang masih terbuka. Namun, Marquez lebih unggul 21 poin dan peluangnya paling besar.

Biaggi mengatakan dibutuhkan kemampuan luar biasa untuk bisa mengalahkan Marquez. Sejak masuk kelas MotoGP, Baby Alien sudah memenangkan banyak balapan, meski kondisi motornya tak selalu baik.

"Bagaimana cara melihat motornya dalam kondisi baik dan tak baik? Jika Marquez menang, sementara (Dani) Pedrosa finis kelima atau enam, maka Anda bisa melihat pembalap lah yang membuat perbedaan. Saya ingin tahu berapa balapan lagi dia bisa menang dengan motor sama," kata Biaggi, dilansir dari Speedweek, Rabu (8/11).

Pertarungan gelar juara dunia tahun ini sangat seru. Banyak pembalap memiliki peluang itu. Biaggi menilai musim ini sangat seimbang di mana Yamaha awalnya mendominasi, diikuti sejumlah kemenangan Dovi, namun kemudian Honda membalas dengan dua kemenangan di Misano dan Aragon.

Di Australia, Marquez menunjukkan kembali dia bisa membuat perbedaan. Ban Michelin semakin membuat pertarungan terbuka sekaligus rumit. Marc Vinales tampak tak terkalahkan sepanjang tes musim dingin, kemudian motor Yamaha bermasalah dengan ban.

Pembalap veteran ini tak ketinggalan memproyeksikan nasib sahabatnya, Jorge Lorenzo di tahun pertama dan kedua bersama Ducati. Biaggi menyebut Lorenzo sosok pantang menyerah dan semakin kompetitif.

"Di Misano, dia benar-benar cepat sebelum terjatuh. Di Aragon, dia bisa memimpin balapan cukup lama dan sampai di podium. Saya yakin kemenangan demi kemenangannya segera menyusul musim depan. Begitu dia bisa menguasai mesin Ducati, dia semakin di depan. Tahun 2018 dia akan memperjuangkan gelar juara dunia," kata Biaggi yakin.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement