REPUBLIKA.CO.ID,VALENCIA–Pembalap MotoGP asal Australia Casey Stoner dianugerahi gelar legend MotoGP. Penghargaan itu didapat setelah balapan terakhir di GP Valencia, pada Ahad (11/11) WIB.
''Saya merasa tersanjung dan terima kasih atas penghargaan ini,'' kata Stoner, Senin (12/11) WIB.Pembalap berusia 27 tahun ini sudah merencanakan untuk pensiun seusai balapan GP Valencia dan Stoner berhasil menutup kariernya dengan cara yang cukup manis dengan berhasil naik podium di tempat ketiga.
Seperti diketahui, selama tujuh musim berkarier di MotoGP, Stoner sudah berhasil meraih 38 kali kemenangan, 68 podium, 39 kali meraih pole position dan dua kali juara dunia MotoGP.
Stoner bergabung dengan para pembalap lain yang sudah terlebih dulu dianugerahi sebagai legend. Mereka adalah Giacomo Agostini, Mick Doohan, Geoff Duke, Wayne Gardner, Mike Hailwood, Daijiro Kato, Eddie Lawson, Anton Mang, Angel Nieto, Wayne Rainey, Phil Read, Jim Redman, Kenny Roberts, Jarno Saarinen, Kevin Schwantz, Barry Sheene, Freddie Spencer, John Surtees dan Carlo Ubbiali.