REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pereli terbaik Indonesia, Rifat Sungkar siap berlaga di ajang balap reli, Rally America tahun ini. Rifat akan mengikuti lima seri yang berlangsung Mei hingga Oktober 2013.
“Saya akan berkompetisi pada level tertinggi reli Amerika yakni Open Class. Di sini, saya akan bersaing dengan pereli top dunia seperti David Higgins, Ken Block dan Antoine L’estage,” kata dia di Jakarta, Kamis (18/4).
Menurut Rifat, ajang ini merupakan kesempatan besar untuk menambah pengalaman dan kemampuannya. Itu karena, lintasan reli di Amerika memiliki karakter dan suasana yang berbeda. “Setiap ajang reli yang saya ikuti selalu memberikan hal baru, dan saya yakin saya juga dapatkan hal baru itu di Amerika,” kata dia.
Rifat akan berlaga dengan menunggangi Mitsubishi Lancer Evolution X. Ia optiomis tunggangannya ini bakal mampu bersaing. “Saya percaya dengan kemampuan Evo X yang mumpuni. Karena itu, saya yakin bisa tampil prima di Rally America,” kata dia.
Rifat bersama Fastron World Rally Team akan turun pada lima seri Rally America. Rifat mengawali seri dengan menjajal lintasan Oregon Trail Relly pada 3-5 Mei. Dilanjutkan Susquehannock Trail Rally 31 Mei-1 Juni, New England Forest Rally 26-27 Juli, Ojibwe Forest Rally 23-24 Agustus dan Lake Superior Performance Rally 18-19 Oktober 2013.