REPUBLIKA.CO.ID, SENTUL -- Tiga pebalap Formula Tiga yang tergabung dalam Tim "Jagonya Ayam Carlin", melakukan uji coba mobil Ferrari 430 di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat, Selasa (28/1). Ketiganya adalah pebalap Indonesia Sean Gelael, Antonio Giovinazzi (Italia) dan Tom Blonqvist (Inggris).
Renaldi Hutasoit, Presdir Ferrari F430 Competizione Indonesia Series Promotor, selaku penyelenggara kegiatan mengagaku sengaja mengajak tiga pebalap profesional tersebut untuk mengetahui hasil perolehan waktu yang dapat ditempuh F430 menggunakan ban Achilles dan menjadikannya acuan.
"Mumpung mereka bertiga (pembalap Formula Tiga) ada di Indonesia, kita ajukan untuk mau menguji mobil Ferrari F430 ini. Nanti hasil waktu tempuh mereka dapat kita jadikan acuan untuk pengemudi F430," jelasnya.
Dia menambahkan, dalam kondisi trek basah seperti ini, pengemudi F430 bisa mencatatkan waktu setidaknya sekitar 1:55 menit untuk melintasi sirkuit Sentul. Sementara, hasil yang diperoleh tiga pembalap Formula Tiga ini ternyata lebih cepat, yakni 1:41:57 detik.