Senin 23 Nov 2015 10:22 WIB

Pebalap MotoGP Butuh Waktu Gunakan Ban Michelin

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: M Akbar
Balap MotoGP
Foto: REUTERS/Olivia Harris
Balap MotoGP

REPUBLIKA.CO.ID, VALENCIA -- Setelah tujuh tahun menggunakan ban Bridgestone, Michelin kembali mengambil alih sebagai pemasok ban eksklusif MotoGP mulai 2016.

Namun, melihat sejumlah kecelakaan yang dialami pebalap saat tes menggunakan ban Michelin baru-baru ini di Valencia menarik komentar Wakil Presiden Honda Racing Corporation, Shuhei Nakamoto.

"Michelin memiliki kualitas sama dengan Bridgestone. Namun, ada beberapa crash hingga hari kedua tes lapangan. Ini berarti pebalap masih butuh waktu memahami penggunaan ban ini," kata Nakamoto, dilansir dari Crash, Senin (23/11).

Kecelakaan yang dialami sejumlah pebalap dalam uji di Valencia bukan kesalahan Michelin. Nakamoto menilai ini hanya masalah waktu dimana pebalap merasakan perubahan besar dari ban mereka.

"Teknisi kami juga terus memelajari penggunaan ban ini. Jadi, kami perlu membuat sedikit perubahan pada suspensi dan sasis. Kami perlu lebih banyak waktu," ujarnya.

Bridgestone memiliki ban depan dominan, grip yang seimbang, berbeda dengan Michelin. Karakteristik dan profil ban Michelin di sisi lain sangat unik.

Ban bukan satu-satunya perubahan teknis di MotoGP 2016. Para pebalap juga akan beradaptasi dengan ECU software.

Tiga produsen besar, Honda, Yamaha, dan Ducati akan melakukan pertemuan dengan Magneti Marelli tentang teknis baru MotoGP. Mereka akan memasang fitur baru yang akan ditambahkan ke perangkat lunak dengan program yang juga terbilang baru.

Pekan depan, Honda, Ducati, dan Aprilia akan melakukan serangkaian tes di Jerez, sementara Suzuki akan mengadakan tes di Sepang.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement