REPUBLIKA.CO.ID, SHANGHAI -- Pembalap F1 dari Manor Racing Team Rio Haryanto bangga menahan pembalap tim Renault Jolyon Palmer di race ketiga GP Shanghai, Ahad (17/4) sore WIB. Menurut pembalap muda asal Indonesia itu, Palmer cukup baik memberikan tekanan untuk memperebutkan posisi 21.
“Saya senang bisa menahan Palmer sampai balapan berakhir. Dan saya juga bangga dengan dua kali meraih hasil finis,” kata Rio, dikutip dari Motor Sport.
Walau begitu, Rio masih menyimpan ambisi untuk bisa finish di posisi yang lebih baik lagi di seri-seri selanjutnya. Ia berharap kru-krunya di Manor bisa meningatkan performa jet daratnya.
Dan sejauh tiga seri yang sudah dilewati di Formula 1 2016 ini, pembalap asal Solo tersebut menilai kinerja mobilnya mengalami peningkatan dalam hal kecepatan. “Tanda-tanda baik sudah mulai terlihat. Tapi tim ini masih butuh kerja keras,” ujar Rio.
Pada GP Shanghai, Rio berhasil finish di peringkat 21. Sayangnya selama tiga seri sejauh ini, Rio masih belum mendapatkan satupun angka.
Sedangkan pemenang balapan di Cina tersebut adalah pembalap asal Jerman dari tim Marcedes Nico Rosberg. Finish di belakang sang pemenang adalah Sebastian Vettel dari Ferrari dan Daniil Kvyat dari tim Red Bull.