Senin 01 May 2017 08:49 WIB

Max Biaggi Jadi Rival Paling Berkesan Bagi Rossi

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Israr Itah
Max Biaggi dan Valentino Rossi
Max Biaggi dan Valentino Rossi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penggemar MotoGP mendapat kesempatan untuk mengajukan satu pertanyaan kepada pembalap MotoGP yang diinginkan. Valentino Rossi mendapatkan satu pertanyaan tentang cerita di film 'Rush.'

Film Hollywood yang dibintang Daniel Brühl dan Chris Hemsworth ini menceritakan persaingan dua pembalap legenda F1 James Hunt dan Niki Lauda. Rossi diminta pertanyaan apabila MotoGP akan dibuatkan film serupa, siapakah pembalap yang akan menjadi saingannya seperti cerita di film itu?

"Mungkin dengan Biaggi. Saya tak yakin juga. Itu pasti lucu karena ada beberapa kisah lucu yang kami alami," katanya, dilansir dari Speedweek, Senin (1/5).

Juara dunia sembilan kali itu sempat terlibat kompetisi seru dengan Biaggi di Barcelona pada 2001. Saksi mata menyebutkan Rossi dan Biaggi sempat terlibat adu jotos saat merayakan upacara kemenangan di podium. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement