Senin 26 Sep 2016 19:56 WIB

Tim Sepak Bola Papua Optimis Bisa Bawa Pulang Medali Perunggu

Rep: Bambang Noroyono / Red: Budi Raharjo
Pertandingan cabang olahraga sepak bola pada ajang PON XIX Jawa Barat
Foto: ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
Pertandingan cabang olahraga sepak bola pada ajang PON XIX Jawa Barat

REPUBLIKA.CO.ID,BEKASI -- Tim sepak bola Papua kandas di babak semifinal PON 2016 usai ditaklukkan Jawa Barat (Jabar) 1-3 di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, pada Senin (26/9).  Pelatih Papua, Chrisleo Yarangga, mengaku kecewa dengan hasil kekalahan timnya. 

Namun, kata dia, masih ada satu podium untuk timnya agar tak pulang dengan tangan hampa. Papua akan kembali berlaga melawan Sumatra Selatan (Sumsel) untuk merebut medali perunggu pada Selasa (27/9). "Masih ada juara ketiga (medali perunggu). Dan saya sampaikan kepada tim saya agar jangan menyerah," ujar dia usai laga.

Chrisleo mengatakan laga kontra Jabar memang berat. Menurut dia, timnya patut kalah lantaran materi pemain lawan yang memang lebih unggul. Sementara timnya hanya mampu bertahan dan mengandalkan serangan balik dan permainan keras.

Laga Papua kontra Jabar berakhir 1-3. Gol pembuka dibikin pemain Papua, Fredy Jefferson Isir, di menit ke-39. Hanya berselang satu menit, Jabar menyamakan kedudukan lewat gol milik Erwin Ramdhani. Dua gol kemenangan Jabar lainnya, terjadi di babak kedua, persisnya di menit ke-47 lewat kaki Febri Haryadi dan Gianzola Nugraha di menit ke-67.

Hasil laga Papua kontra Jabar memastikan tim tuan rumah melaju ke babak final. Jabar bakal menjamu tim Sulawesi Selatan (Sulsel) yang suksek mengandaskan Sumsel 2-0 di Stadion Patriot, Kota Bekasi. Hasil tersebut, menjadikan perebutan podium ketiga bakal terjadi antara Papua melawan Sumsel.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement